Rabu, 18 April 2012

Jenis-jenis Game dan Opportunity Untuk Menunjang Creative Indusrty.

RPG (Role Playing Game)
RPG adalah salah satu game yg didalamnya mengandung unsur experience atau leveling dalam gameplay nya. Biasanya dalam game ini kita memiliki kebebasan untuk menjelajah dunia game tersebut, dan kadang kala dalam beberapa game, kita dapat menentukan ending dari game tersebut. RPG juga merupakan sebuah permainan bermain peran yang ceritanya sangatlah panjang bahkan bisa saja anda membutuhkan waktu lebih dari 20 jam untuk menyelesaikan game tersebut. Memiliki alur cerita yang bisa saja berbeda tergantung apa langkah yang dilakukan user ketika bermain.
Contoh game RPG : Suikoden 2


FPS (First Person Shooting)
FPS merupakan game tembak menembak yang memiliki ciri utama yaitu penggunaan sudut pandang orang pertama yg membuat kita dibelakang senjata. Biasanya game jenis ini lebih sering dijumpai dalam bentuk multiplayer game dibandingkan permain tunggal.

Strategy
Game strategy merupakan game yang membutuhkan pemikiran anda dalam menerapkan suatu strategi pada permainan. Biasanya game bergenre strategy adalah game yang menggerakan sebuah unit pasukan, dengan membangun-bangunan untuk mendapat sumber daya yang tujuannya adalah menghancurkan pasukan lawan.
Contoh Strategy Game : WarCraft


Racing
Racing Game adalah game sejenis racing yang memungkinkan kita untuk mengendalikan sebuah kendaraan untuk memenangkan sebuah balapan. Bahkan terdapat beberapa game racing yang kendaraannya memiliki senjata khusus sehingga pada saat balapan tidak hanya adu kencang tetapi juga penggunaan senjata untuk memperlambat musuh.
Contoh Racing Game : NFS Porsche Unleashed


Fighting Game
Fighting adalah genre game bertarung. Pemain dapat mengeluarkan jurus-jurus ampuh dalam pertarungannya dimana masing-masing karakter biasanya memiliki jurus yang berbeda. Genre fighting biasanya one on one dalam sebuah arena yang sempit.
Contoh Fighting Game : Tekken 5


Sports
Sports adalah genre bertema permainan olahraga. Sistem permainan akan berbeda-beda tergantung jenis olahraga yang menjadi tema game tersebut.
Contoh Sports Game : PES 2012


Opportunity Untuk Menunjang Creative Indusrty.
Jika game dihubungkan dengan
opportunity dalam menunjang creavite industri, maka game-game pasti akan terus bertambah banyak dan menarik untuk dimainkan. karena jika dilihat dari pengertian opportunity dalam menunjang creavite industri, yang berarti menuangkan ide-ide, keterampilan dan kreativitas hasil sendiri, karena itu ide-ide tersebut akan terus bermunculan bersamaan dengan perkembangan tekhnologi, sehingga dapat dipastikan creative industry pasti akan terus berkembang berserta game-game baru yang bermunculan nantinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar